Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) menerbitkan izin pengelolaan hutan desa untuk tujuh desa, pada 27 November 2017. Dampaknya begitu terasa bagi masyarakat. Mereka pun bisa mengelola kawasan hutan secara legal seperti di Kepulauan Meranti.

HENING di tepi hutan Desa Sungai Tohor pecah oleh suara mesin diesel yang menggerakkan alat pengolahan sagu. Sejak pagi hingga sore hari, 14 kilang pengolahan sagu terus beroperasi mengolah tual-tual sagu menjadi sagu basah. Tak hanya dijual di Riau dan Pulau Jawa, sagu basah warga Desa Sungai Tohor juga kerap diekspor ke negeri jiran, Malaysia.

Lihat Cerita